Estusae Cafe Trawas - Menu, Harga dan Lokasi

Estusae Cafe Trawas - Selain Malang, Mojokerto juga memiliki kawasan dataran tinggi yang penuh dengan keindahan alam. Jadi destinasi liburan tidak hanya Malang saja, nama Mojokerto juga cukup dipandang. Selain tempat wisata, cafe-cafe di Mojokerto juga unik dan keren-keren loh! salah satunya yang akan kita rekomendasikan untuk kalian di sini.

estusae cafe trawas

Belakangan ini ada tempat kuliner yang mengusung konsep keren dengan memadukan kuliner dengan keindahan alam. Tempat keren itu bernama Estusae Cafe Trawas. Apa yang membuat cafe satu ini viral dan menjadi tempat nongkrong favorit bagi banyak orang?

Seputar Estusae Cafe Trawas

Estusae Cafe merupakan salah satu cafe hits di Mojokerto, tepatnya berada di kawasan Trawas. Cafe ini masih sangat baru loh, baru dibuka secara resmi pada tanggal 6 Agustus 2022. Sekarang tempatnya cukup ramai, terutama saat akhir pekan. Karena memang tempatnya bagus banget, tersuguh keindahan alam pegunungan serta suasana yang adem dan alami.

Cafe Estusae Mojokerto ini namanya melambung di media sosial, sehingga memicu banyak orang untuk berbondong-bondong mengunjunginya. Buat kalian yang hobi ngopi ataupun nongkrong, maka cafe cakep ini patut untuk kalian datangi. Letaknya yang jauh dari keramaian kota membuat tempat ini benar-benar nyaman, tenang dan sejuk karena berada di ketinggian.

vibes estusae cafe trawas

Cafe ini dibangun dengan konsep kekinian, desain bangunannya bergaya modern dan pastinya aesthetic. Kalian yang hobi foto-foto juga tentunya puas banget karena bisa mendapatkan banyak angle foto yang bagus dan Instagramable. Ada juga loh bangunan yang bergaya Joglo, sehingga memberikan nuansa tradisional Jawa yang khas. Perpaduan ini membuatnya tampil semakin istimewa tentunya. Ditambah lagi dengan tersedianya aneka menu kuliner tradisional khas nusantara dan kuliner ala western. Kalian tinggal pilih sesuai selera.

Tersedia area indoor dan outdoor di cafe ini. Tempatnya lumayan luas dan juga tersedia banyak tempat duduk. Pesona alam Mojokerto yang luar biasa dapat kalian nikmati secara cuma-cuma di tempat ini. Maka dari itu, tepat sekali bila cafe Estusae Trawas ini digunakan sebagai tempat untuk healing dan wisata kuliner. Mantap banget kan? ajaklah keluarga maupun orang-orang terdekatmu untuk ngumpul bareng di tempat sekeren ini, pasti sangat menyenangkan.

Harga Menu Estusae Cafe Trawas

Nongkrong di Estusae Cafe Mojokerto memang asyik banget, suasananya yang asri bisa dirasakan sambil menikmati sajian kuliner yang nikmat serta sambil menyaksikan pemandangan alam pegunungan yang mempesona, waw nikmat tuhan mana yang kalian dustakan!

menu estusae cafe trawas

Cafe Estusae Trawas memiliki banyak varian menu yang bisa kalian pilih, ada makanan western dan ada juga makanan tradisional khas nusantara. Berikut detail menu dan harganya.

Main Course:

  • Chicken Steak 35k
  • Chicken Parmigiana 37,5k
  • Chicken Szenitzel 37,5k
  • Beef Ribs BBQ 50k

Traditional:

  • Nasi Iga Bakar 50k
  • Nasi Iga Rempah 50k
  • Nasi Ayam Cabe Hijau 28k
  • Nasi Oxtail Bakar 50k
  • Nasi Ayam Goreng Penyet 28k
  • Nasi Ayam Bakar Penyet 28k
  • Nasi Bakar 28k

Fried Rice:

  • Nasi Goreng Estusae 45k
  • Nasi Goreng Jawa 27k
  • Nasi Goreng Ikan Asin 25k
  • Nasi Goreng Merah Sosis 25k
  • Nasi Goreng Hongkong 27k

Rice Bowl:

  • Ayam Dabu Dabu 20k
  • Ayam Teriyaki 20k
  • Ayam Asam Manis 20k

Pasta:

  • Pasta Aglio Olio 25k

Noodle:

  • Bihun Goreng 25k
  • Mie Goreng Jawa 27k
  • Mie Goreng Singapore 25k

Soup:

  • Soup Buntut 55k
  • Soup Iga 55k
  • Rawon Buntut 55k
  • Rawon Iga 55k

Appetizer:

  • Martabak 18k
  • Spring Roll 18k
  • French Fries 15k
  • Loaded Fries 17k
  • Crispy Tofu 12k

Cffee Hot:

  • Espresso 10k
  • Capucino 18k
  • Americano 15k
  • Coffee Latte 18k
  • Kopi Tubruk 15k

Coffee Ice:

  • Brown Sugar Coffee 18k
  • Affogato 15k
  • Iced Capucino 18k
  • Ice Coffe Latte 18k
  • Iced Americano 18k
  • Iced Caramel Coffee 18k
  • Iced Matcha 18k

Signature:

  • Estusae Coffee 25k
  • Estusae Bluerray 25k
  • Estusae Choco 25k

Soda Based:

  • Viegin Mojito 18k
  • Lychee Mojito 18k
  • Berry Sparkling 18k
  • Burning Fusion 18k

Blended:

  • Chocoretto 18k
  • Velvety 18k
  • Kotaro 18k
  • Mocha Matcha 20k
  • Matcha 18k

Latte Non Coffee:

  • Taro 18k
  • Red Velvet 18k
  • Matcha Latte18k
  • Choco Latte 18k

Flavour Tea:

  • Mango Splash Tea 18k
  • Lychee Splash Tea 18k
  • Fruity Splash Tea 18k
  • Berry Splash Tea 18k
  • Peach Splash Tea 18k
  • Iced Tea/ Hot Tea 15k

Yakult Series:

  • Mango Infinity 20k
  • Final Fantasy 20k
  • Lychee Yakult 20k
  • Berry Fantasi 20k
  • Peach Infinity 20k
  • Mineral Water 10k

Fasilitas

Selain suguhan alamnya yang mempesona dengan suasana yang alami, cafe ini juga menyediakan berbagai fasilitas yang bisa kalian gunakan untuk mendukung aktivitas healing di tempat ini, diantaranya seperti; tempat parkir, akses WI-FI, stop kontak, spot foto, musholla, gazebo, toilet, dan lain-lain.

Jam Buka

Pastikan kalian datang ke lokasi pada jam operasional ya. Berikut detailnya:

  • Senin – Jumat: 09.00 – 20.00 WIB
  • Sabtu & Minggu: 08.00 – 21.00 WIB

Lokasi Estusae Cafe Trawas

Mau tahu lokasinya? lokasi Estusae Cafe Trawas ada di Dusun Sendang, Desa Penanggungan, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Dari pusat kota Mojokerto sampai lokasi jaraknya mencapai 24,4 km atau menghabiskan waktu sekitar 40 menit.

Galeri Foto

view estusae cafe trawas

suasana estusae cafe trawas

night estusae cafe trawas

Sekian sedikit ulasan seputar Estusae Cafe Trawas Mojokerto. Jika kalian tertarik untuk mengunjungi cafe in bisa diagendakan mulai sekarang. Tempat nongkrong di alam terbuka seperti cafe ini sayang banget jika dilewatkan.