Jiwan Coffee Bogor - Menu, Harga dan Lokasi
Jiwan Coffee Bogor - Ngomongin soal tempat ngopi di Bogor memang tidak ada habisnya. Selalu muncul tempat-tempat baru yang keren dan menarik perhatian. Seperti salah satu coffeeshop satu ini yang hadir dengan konsep yang aesthetic dan kekinian, ialah Jiwan Coffee Bogor. Openingnya pada tangga 24 Desember 2022 dan sekarang menjadi salah satu buruan warga Bogor, khususnya yang suka ngopi.
Instagram/sindhuwahyu |
Seputar Jiwan Coffee Bogor
Jiwan Bogor merupakan salah satu tempat nongkrong baru yang berada di kawasan Babakan, Kota Bogor. Cafe ini hadir dengan konsep yang bagus, menawarkan suasana ala restoran di Bali. Bangunannya besar, terdiri dari 2 lantai. Desain interiornya wah banget, dilengkapi dengan tempat duduk sofa yang super empuk. Pastinya nyaman sekali bisa nongkrong di tempat seperti ini. Ditambah lagi dengan adanya AC yang bikin hawanya selalu sejuk, nyaman banget pasti.
Area indoornya tampil cantik dengan adanya lampu-lampu yang dibungkus anyaman kayu. Kombinasi interior dengan gaya indutrial dan modern yang tampil aesthetic dan Instagramable. Juga ada sentuhan artistik pada dindingnya. Cocok bangetlah untuk foto-foto OOTD di sini, bisa juga untuk ngonten.
Instagram/sindhuwahyu |
Harga Menu Jiwan Coffee Bogor
Mengenai menu yang tersedia di Jiwan Bogor ada banyak variannya. Ada menu khas Bali loh di sini, makin Bali banget nih vibesnya. Juga ada menu Western, Asian, aneka minuman Coffee dan Non Coffee, dan lain sebagainya. Adapun mengenai harganya termasuk standar sih, affordable dengan rasa dan tempatnya yang mewah.
Instagram/sindhuwahyu |
- Cappucino 28k
- Americano 25k
- Espresso 23k/25k
- Mocha 33k/35k
- Latte 30k/33k
- Ice Black 28k
- Long Black 25k
Fusion Coffee:
- Cappucino Cream 35k
- Eskosu Jiwan 27k
- Salted Caramel Latte 35k
- Avocado Coffee 35k
- Cafe Oranje 35k
- Cafe Lemonade 35k
- La Avogatto 35k
- Affogato 30k
- Vanilla Latte 35k
Mocktails:
- Fusion Berry 35k
- Tropical Sabdariffa 35k
- Galaxy Slush 35k
Tea & Others:
- Lemon Tea 30k
- Lychee Tea 30k
- Sweet Iced Tea 23k
Dairy Based:
- Red Velvet Latte 27k/30k
- Charcoal Latte 27k/30k
- Matcha Latte 27k/30k
- Artisan Tea 30k
- Chocoate 27k/30k
- Avocado Latte 30k/33k
Juices, Smoothies & Ice Cream:
- Chillin Orange 40k
- Fuji Apple Juice 40k
- Power Berries 40k
- Harita Honey 40k
- Vanilla, Chocolate, Strawberry 30k
- Tropical Smoothies 40k
Breakfast:
- Avocado on Toast 48k
- Caesar Salad 48k
- Eggs Benedict 38k
- Thai Beef Salad 48k
- Jiwan Savory Breakfast 50k
- Jiwan Omellette 50k
- B.L.T Pasta Salad 38k
- Shankara 38k
- Pittaya 38k
Bali:
- Ayam Klungkung 98k/160k
- Bebek Betutu 125k/190k
- Ayam Timbungan 105k/180k
- Ayam Kampung Betutu 105k/180k
- Buntut Kuah Gurih ala Jiwan 90k
- Nasi Campur Bali 65k
- Ayam Suir & Sambel Bejek Kecombrang 50k
- Nasi Goreng Seafood Jiwan 40k/50k
- Nasi Goreng Jiwan 40k/50k
Western:
- Fettucine Alfredo with Grilled Chicken 48k
- Beef Spaghetti Anglio. Olio e Peperoncino 48k
- Panne with Chicken Parmigiana 50k
- Spaghetti Marinara with Chicken & Chips 50k
- Crispy Chicken with Mushroom Sauce & Mashed Potato 50k
- Calamari Spaghetti Aglio, Olio e Peperoncino 50k
- Grilled Salmon with Mashed Potato 110k
- Sirloin Meltique Steak with Mushroom/Blackpapper Sauce 165k
- Jiwan Wagyu Beef Burger 70k
- Fish & Chips 50k
- Jiwan Chicken Burger 65k
Asian:
- Nasi Goreng Sambel Ijo 50k/55k
- Omurice 55k/60k
- Nasi Goreng Oriental 45k/52k/48k
Balinese Snacks & Sharing Plates:
- Sate Lilit Bebek (5pcs) 38k
- Pisang Goreng Karamel & Ice Cream 35k
- Jiwan Monster Fries 75k
- Jiwan Big Platter 75k
- French Fries with Onion Relish 30k
- Nachos de Mexicana 42k
- Tahu Sambel Kecombrang 38k
- Pop Chicken Fries 45k
Fasilitas
Jiwan Coffee Bogor menyediakan beragam fasilitas yang dapat memanjakan pengunjung, diantaranya seperti area indoor dan outdoor yang super cozy, banyak spot Instagramablenya, ada kolam renang, garden, tempat duduk super empuk, AC dalam ruangan, Wifi, stop kontak, toilet, area parkir dan lain sebagainya.
Jam Buka
Jiwan Coffee Bogor buka setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 22.30 WIB.
Lokasi Jiwan Coffee Bogor
Buat kalian yang berada di Bogor dan sekitarnya, jika tertarik untuk mendatangi Jiwan Bogor, maka silahkan menuju ke lokasi dengan alamat berikut, Jl. Halimun No.1 - 3, RT.004/RW.04, Babakan, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat 16128. Letaknya tidak jauh kok dari Taman Sempur Bogor.
Galeri Foto
Instagram/sindhuwahyu |
Instagram/darsehsri |
Instagram/sindhuwahyu |