Kairos Coffee Ngaliyan Semarang - Menu, Harga dan Lokasi
Kairos Coffee Ngaliyan Semarang - Semarang merupakan Ibukota Jawa Tengah, pastinya memiliki banyak tempat-tempat nongkrong yang cakep. Tak sedikit juga nih tempat nongkrong hits di Semarang, salah satunya yang wajib kalian datangi ada namanya Kairos Coffee. Sebuah coffee shop di ketinggian yang menawarkan pesona alam dan cityview yang sangat menawan.
![]() |
Instagram/kai.roscoffee |
Seputar Kairos Coffee Ngaliyan Semarang
Kairos Coffee Semarang ini menawarkan sausana yang nyaman untuk nongkroong santai sambil menikmati menu kesukaan. Tempatnya bagus berada di ketinggian, hawanya sejuk, serta pemandangannya sangat memukau. Tempat ini paling cocok nih untuk healing sejenak, menjauh dari hiruk pikuk kota. Ini bukanlah coffee shop baru ya, namun hits banget saat ini. Lokasinya berada di Jl. Taman Karonsih Sel. X, Ngaliyan, Kec. Ngaliyan, Kota Semarang.
Kairos Cafe Ngaliyan Semarang ini letaknya agak tersembunyi sih, kalian harus melewati kawasan perumahan. Jika sudah berada di lokasi kalian pasti akan merasakan vibesnya yang benar-benar asyik dan berbeda dari cafe-cafe biasanya. Berada di tempat yang penuh dengan suguhan keindahan alam benar-benar memanjakan mata banget. Apalagi saat malam, view city light nya sangatlah eksotis. Paling cocok nih nongkrong di tempat seperti ini bareng kekasih, pasti sangat berkesan.
![]() |
Instagram/kai.roscoffee |
Harga Menu Kairos Coffee Semarang
Kairos Coffee Semarang tidak hanya bagus tempatnya, namun juga memiliki banyak menu yang enak-enak di sini. Menu yang tersedia di sini mulai dari Coffee, Tea, Milkshake, Snack, Min Course dan lainya. Harganya termasuk affordable sih, tidak rugi kok mengunjunginya.
![]() |
Instagram/kai.roscoffee |
- Kopi Susu Kata Lo 21k
- Kopi Susu Kata Gue 21k
- Kopi Susu Regalatte 25k
- Kopi Susu Vanilla 23k
- Kopi Susu Caramel 23k
- Moccachino 25k
- Espresso 20k
- Americano 20k
- Cappucino 22k
Manual Brew:
- V60 21k
- Vietnam Drip 21k
- Tubruk 15k
Kairos Milk:
- Red Velvet 23k
- Matcha Latte 23k
- Dark Chocolate 23k
- Regal Vanilla Milk 24k
- Chocoreo 24k
Milkshake:
- Pure Banana Shake 23k
- Beng-Beng Frappucino 23k
- Berry Milkshake 23k
Smoothies:
- Monkey Forest 23k
- Red Kaanapali 23k
- Pink Smoothies 23k
- Sweet Grass 25k
Squash:
- Classic Mojito 20k
- Strawberry Squash 20k
- Peach Squash 20k
- Lychee Squash 20k
Tea:
- Lemon Tea 20k
- Lychee Tea 20k
- Peppermint Tea 20k
- Thai Tea 20k
- Regular Tea 12k
- Berry Mint Tea 20k
Kairos Snack:
- French Fries 22k
- Kata Platter 30k
- Pisang Goreng 22k
Rice:
- Nasi Goreng 24k
- Nasi Goreng Spesial 27k
- Katsu Bulgogi 27k
- Katsu Blackpepper 27k
- Ayam Cabe Garam 27k
Fasilitas
Adapun fasilitas yang tersedia di Kairos Coffee Ngaliyan Semarang mulai dari tempat nongkrong cozy, seating yang nyaman, suguhan pemandangan city view yang mempesona, toilet, tempat parkir dan lainnya.
Jam Buka
Jam buka Kairos Coffee Semarang ini mulai pukul 16.00 sampai 24.00 WIB.
Lokasi Kairos Cafe Ngaliyan Semarang
Jika kalian tertarik untuk mengunjungi cafe hits satu ini, silahkan datangi lokasinya yang terletak di Jl. Taman Karonsih Sel. X, Ngaliyan, Kec. Ngaliyan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50181. Letaknya tidak terlalu jauh nih dari Semilir Cafe. Silahkan dikunjungi.
Galeri Foto
![]() |
Instagram/kai.roscoffee |
![]() |
Instagram/kai.roscoffee |
![]() |
Instagram/kai.roscoffee |