Saudah Lestari Rasa Jogja - Menu Harga & Lokasi
Saudah Lestari Rasa Jogja - Yogyakarta tidak hanya terkenal sebagai kota pelajar saja, namun juga memiliki banyak tempat-tempat wisata dan kuliner yang selalu menjadi destinasi bagi masyarakat. Jika membahas tentang kuliner di Jogja sih nggak ada matinya ya, sebab selalu muncul tempat-tempat baru yang bagus dan memiliki daya tarik luar biasa, seperti contohnya tempat kuliner satu ini yang termasuk baru dan kini tengah menjadi buruan bagi para pegiat wisata kuliner, namanya adalah Saudah Lestari Rasa.
Instagram/cafe.jogjakarta |
Saudah Lestari Rasa Godean Jogja belum lama ini hadir namun sudah dikenal luas masyarakat, sebab restoran ini hadir dengan konsep yang menarik, memiliki keunikan dan kelebihannya tersendiri yang bikin masyarakat penasaran dan mendatanginya. Jika kalian penasaran, yuk simak informasi dan ulasan selengkapnya di bawah ini.
Seputar Saudah Lestari Rasa Jogja
Saudah Lestari Rasa Jogja merupakan salah satu resto tempat wisata kuliner terbaru di kawasan Sleman, tepatnya di Godean. Buat kalian yang senang hunting tempat-tempat kuliner baru, maka wajib banget nih untuk kalian datangi. Karena resto ini menawarkan banyak kesitimewaan buat para pengunjungnya, mulai dari tempatnya yang estetik, fasilitas yang lengkap hingga beragam menu kuliner spesial yang menjadi andalannya untuk bisa kalian nikmati dengan nyaman di tempat ini.
Saudah Lestari Rasa Godean Jogja menawarkan suasana yang santai dengan nuansa Jawa klasik. Desain bangunannya kental banget dengan style Jawa klasik, namun tampil dengan sentuhan yang sangat elegan. Memberikan kesan yang wah untuk resto bernuansa Jawa ini. Tidak hanya tersedia area indoor saja, juga ada area semi outdoor dan full outdoor yang nyaman untuk nongki dan makan-makan.
Instagram/cafe.jogjakarta |
Area indoornya sih kental dengan ciri khas Jawa ya, bangunan dengan aksen-aksen kayu, tempat duduk dan meja dari material kayu denga style klasik, pemilihan lampu-lampu gantung juga ala jaman dulu yang bikin tempatnya semakin eye catching. Lantainya bermotif batik dan berbagai ornamen pendukung lainnya yang bikin tempat ini semakin estetik pastinya.
Tersedia area lantai 2 yang nyaman buat nongki bareng kawan-kawan, bisa juga di area outdoornya namun paling rekomen buat nyore sampai malam ya. Berada di area luar vibesnya lebih fresh alami, viewnya cakep bberupa taman outdoor dan pohon-pohon yang rindang, serta hembusan anginnya yang sepoi-sepoi. Mantap banget pastinya nongki bersaa orang tersayang di tempat seperti ini.
Harga Menu Saudah Lestari Rasa Jogja
Menu Saudah Lestari Rasa Jogja ini ada banyak variannya loh, tersedia menu-menu seperti aneka cemilan, sate dan bakaran, aneka mie dan lannya. Minumannya juga banyak pilihan, ada juice, milk, coffee dan lainnya. Harga menu di sini cukup terjangkau loh.
Instagram/cafe.jogjakarta |
Berikut detail menu Saudah Lestari Rasa Jogja beserta harganya.
Cemilan Gurih:
- Chicken Strips 20k
- Kulit Krispi 20k
- Lumpia Goreng 20k
- Mix Platter 35k
- Tahu Gejrot 15k
- French Fries 18k
- Onion Ring 20k
Cemilan Manis:
- Roti Bakar 30k
- Panekuk Saudah 27k
- Klasik Panekuk 22k
- Pisang Goreng Madu 22k
- Pisang Cokelat 22k
- Singkong Goreng Keju Susu 18k
Aneka Sop:
- Rawon 40k
- Sop Ayam 28k
- Sop Buntut 45k
- Sop Iga 45k
- Soto Betawi 40k
Sate & Bakaran:
- Sop Iga Bakar 45k
- Sate Ayam Maranggi 28k
- Sate Taican Kuah Kare 26k
- Sop Buntut Bakar 45k
Nasi & Mie:
- Nasi Goreng Saudah 28k
- Nasi Goreng Jawa 22k
- Mie Goreng Spesial 24k
- Capcay Goreng Seafood 28k
- Mie Kuah Ayam 22k
Paket Nasi:
- Penyetan Ayam 1/4 Ekor (Bakar/Goreng) 28k
- Penyetan Bebek 1/4 Ekor (Bakar/Goreng) 55k
- Nasi Ayam Asem Manis 22k
- Nasi Bakar 28kNasi Bestik Ayam 26k
- Nasi Ayam Mentega 22k
Londo Klasik:
- Meltique Beef Steak 88k
- Chicken Steak RC 26k
- Chicken Cutlet Carbonara 28k
- Fish & Chips 30k
- Chicke Cordon Bleu 35k
- Smoked Beef Aglio Olio 28k
- Saudah Meatballs Bolognese 40k
All Time Favorite:
- Regular Tea 12k
- Lemon Tea 15k
- Strawberry Tea 18k
- Lemongrass Tea 15k
- Ice Lychee Tea 18k
Fresh Juice:
- Mango 22k
- Strawberry 22k
- Sirsak 22k
- Alpukat 22k
- Orange 22k
- Nanas 22k
- Pakcoy Nanas 25k
- Mixed Juice (2 Variant) 25k
Milk:
- Red Velvet Milk 24k
- Taro Milk 24k
- Classic Chocolate Milk 24k
- Green Tea milk 26k
- Milo Dino 26k
- Choco Orange 24k
- Thai Boba Tea 22k
- Artisan Tea 25k
Signature Coffee:
- Signature Saudah Lotus 28k
- Killer Bee 24k
- Espresso Shaken 22k
- Refreshness 24k
- Red Black 22k
Classic Coffee:
- Espresso 15k
- Americano 20k
- Cappucino 22k
- Cafe Latte 22k
- Cafe Mocha 24k
- Flat White 22k
- Es Kopi Susu Saudah 22k
- Vietnam Coffee 22k
- Manual Brew 22k
Milkshake:
- Choco Brunch 30k
- Strawberry Cheese Cake 30k
- Taro Boba 28k
- Green Tea 28k
- Bubble Gum 28k
- Red Velvet Cheese 30k
Mocktail:
- Night Joker 24k
- Dragon Mint 24k
- Classic Mojito 22k
- Rainbow Lake 26k
- Split Sour 24k
- Strawberry Lychee Mojito 26k
Fasilitas
Fasilitas yang ada di resto ini ada banyak pastinya, mulai dari area indoor, semi outdoor dan full outdoor yang estetik dan cozy, seatingnya bagus dan nyaman, akses Wifi, stop kontak, area parkir dan lain sebagainya.
Jam Buka
Jam buka Saudah Lestari Rasa Jogja ini mulai pukul 10.00 sampai 22.00 WIB.
Lokasi Saudah Lestari Rasa Jogja
Lokasi Saudah Lestari Rasa Jogja ini terletak di Jln. Sidomoyo. 310, Kecamatan Godean, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55264. Aksesnya mudah kok, dan gampang mencarinya. Kalian bisa cek di Google Maps.
Galeri Foto
Instagram/cafe.jogjakarta |
Instagram/cafe.jogjakarta |
Instagram/cafe.jogjakarta |
Demikian informasi tentang Saudah Lestari Rasa Jogja yang bisa kita share untuk kalian. Jika berminat, silahkan dikunjungi. Ikuti terus Killerburger.biz untuk mendapatkan update informasi terbaru.